Senin, 19 September 2022

Satreskrim Polres Pandeglang Berhasil Ciduk Pencuri Spesialis Bobol Toko

Pandeglang // GebrakNasional.com – Satreskrim Polres Pandeglang menagkap R (32) atas kasus Tindak pidana Pencurian dengan Pemberatan di Tiga TKP berbeda, yang berhasil ditangkap pada hari Senin tanggal 12 September 2022. 

Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah, S.H.,S.I.K.,M.H, melalui Kasat Reskrim AKP Fajar Mauludi S.I.membenarkan adanya penangkapan tersebut.

Anggota Satreskrim mengamankan pelaku berdasarkan Tiga Laporan dari warga yang berbeda tempat, yang pertama pada tanggal 24 Mei 2022, didalam toko Indomaret cigeulis yang beralamatkan di Kp. Cigeulis Kec. Cigeulis, yang kedua tanggal 16 Agustus 2022 kp. Sidamukti Ds. Sidamukti Kec. Sukaresmi kab. Pandeglang tepatnya diwarung nasi Padang milik pelapor, dan yang ketiga tanggal 12 September 2022 diketahui sekitar pukul 06.30 wib, di jalan Raya Lintas Amd Pandeglang Kp.Karang tanjung  Kec.karang tanjung  Kab. Pandeglang – Banten tepatya di toko Alfamart. Sat Reskrim

“Pelaku R (32), berhasil menggasak puluhan juta rupiah dari hasil pencurian tersebut,” ujar Kasat Reskrim AKP Fajar, Senin (19/9/2022).

Adapun barang yang hilangberupa rokok 1.118 slop berbagai merk, Handphone, Emas Dan uang Puluhan Juta Rupiah. Atas kejadian tersebut Satreskrim Polres Pandeglang yang di Pimpin Katim resmob IPDA Sardika Yusup, S.Tr.K berhasil mengakap pelaku di Kampung Cibadak, Kecamatan Cimanggu  pada pukul 06.30 WIB.

“Kita lakukan pengejaran terhadap pelaku di Kampung Cibadak Kecamatan Cimanggu dan alhamdulillah kita berhasil menangkap pelaku pada pukul 06.30 WIB, dan Saat ini pelaku dan barang bukti telah diamankan di Mapolres Pandeglang untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut.” Ujar Kasat Reskrim

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya pelaku di jerat dengan pasal 363 tenatan pencurian dengan pemberatan dengan ancaman maksimal sembilan tahun penjara.(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top