Selasa, 27 Januari 2026

Kanit Intelkam Polsek Serang Laksanakan Uji Coba Rekonstruksi Pasar Jedogan Lebaran Bersama Diskoperindag Kota Serang

Serang // GebrakNasional.com – Kanit Intelkam Polsek Serang IPDA Joko Prasetyo melaksanakan kegiatan uji coba rekonstruksi Pasar Jedogan Lebaran bersama Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskoperindag) Kota Serang, Selasa, 27 Januari 2026.

Kegiatan uji coba rekonstruksi tersebut dilaksanakan sebagai bagian dari upaya penataan dan pengaturan aktivitas pasar guna menciptakan ketertiban, kenyamanan, serta kelancaran aktivitas jual beli menjelang periode Lebaran.

Dalam pelaksanaannya, IPDA Joko Prasetyo bersama pihak Diskoperindag Kota Serang melakukan pemantauan langsung di lokasi pasar, sekaligus berkoordinasi dengan para pedagang dan pihak terkait guna memastikan pelaksanaan rekonstruksi berjalan dengan baik serta tidak menimbulkan gangguan kamtibmas.

Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Yudha Satria, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Serang AKP Hery Wiyono, S.H., M.M. menyampaikan bahwa kehadiran Polri dalam kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan dukungan pengamanan serta memastikan kegiatan penataan pasar dapat berjalan aman, tertib, dan kondusif.

Dengan dilaksanakannya kegiatan uji coba rekonstruksi Pasar Jedogan Lebaran tersebut, diharapkan aktivitas pasar dapat berjalan lebih tertib dan lancar, serta situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Serang tetap terjaga. (Wie)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top