Jumat, 20 Januari 2023

Kapolres Pandeglang Gelar Jumat Curhat di Terminal

 


Pandeglang // GebrakNasional.com - Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah didampingi Kadishub Kab. Pandeglang Atang Suhana dan Pejabat Utama Polres Pandeglang, menggelar kegiatan Jumat curhat, silaturahmi dengan perkumpulan penyanyi jalanan, Jumat curhat kali ini di gelar di Terminal Kadubanen, Jumat  (20/01/23)


Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah mengatakan, Jumat curhat tersebut guna menampung aspirasi masyarakat terkait masalah Kamtibmas, penegakan hukum, pelayanan Polisi dan masalah lainnya.


“Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak yang telah berkenan hadir dan memberikan masukan kepada kami Polres Pandeglang,” kata Kapolres Pandeglang.


Pada kesempatan itu juga AKBP Belny Warlansyah mempersilahkan kepada masyarakat untuk menyampaikan aspirasi satu persatu.

Kepada Kapolres, perkumpulan penyanyi jalanan menyampaikan curhatannya, terkait masalah keamanan dan ketertiban masyarakat terutama tentang kenakalan remaja.


Masyarakat meminta agar pihak kepolisian di Pandeglang lebih meningkatkan lagi sosialisasi masalah narkoba, kenakalan remaja, dan masalah hukum lainnya ke sekolah-sekolah, karena jika anak sekolah hendak melakukan tawuran titik kumpul pasti di tempat luas seperti terminal kadubanen. Ini menjadi keresahan tersendiri bagi masyarakat sekitar terminal.


Menanggapi hal tersebut AKBP Belny Warlansyah berjanji akan lebih meningkatkan lagi sosialisasi dan penyuluhan hukum kesekolah dan kepada masyarakat, selama ini memang sudah rutin di laksanakan namun kedepanya akan lebih di tingkatkan lagi dan juga ada Tim Patroli Badak Polres Pandeglang yang akan mencegah terjadinya aksi tawuran itu. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top