Serang // GebrakNasional.com - Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Yudha Satria, S.H., S.I.K., M.H., memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan kegiatan Warbin (Warung Bhabinkamtibmas) yang digelar di lingkungan Polresta Serang Kota pada Rabu, 21/01/26.
Kegiatan Warbin atau kami menyebutnya Warung Bhabinkamtibmas merupakan salah satu inovasi Satuan kerja Binmas, Kami jajaran Polresta Serang Kota aktif dalam meningkatkan peran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat. Konsep Warbin dikemas secara sederhana dan humanis melalui kegiatan ngobrol santai bersama warga sambil menikmati kopi yang disediakan dan disajikan langsung oleh Personel Bhabinkamtibmas.
Dalam suasana penuh keakraban tersebut, Personel Bhabinkamtibmas berdialog langsung dengan masyarakat untuk membahas berbagai hal seputar situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), mendengarkan keluhan warga, serta menyerap aspirasi dan masukan demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.
Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Yudha Satria menyampaikan bahwa kegiatan Warbin merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Menurutnya, pendekatan humanis melalui komunikasi dua arah sangat efektif dalam membangun kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian.
“Melalui Warbin ini, kami ingin Bhabinkamtibmas semakin dekat dengan masyarakat. Dengan suasana santai, warga tidak sungkan untuk menyampaikan permasalahan maupun informasi terkait Kamtibmas di lingkungannya,” ujar Kombes Pol Yudha Satria.
Ia juga berharap kegiatan Warbin dapat dilaksanakan secara berkelanjutan oleh seluruh Personel Bhabinkamtibmas jajaran Polresta Serang Kota, sehingga sinergi antara Polri dan masyarakat semakin kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama.
Kasat Binmas Polresta Serang Kota Kompol. L. Wahyu Bintarno, Juga menambahkan bahwa Kegiatan Warbin mendapat sambutan positif dari masyarakat yang merasa lebih nyaman dan terbuka dalam berkomunikasi dengan pihak kepolisian. Dengan adanya inovasi ini, diharapkan potensi gangguan Kamtibmas dapat dicegah sejak dini melalui peran aktif seluruh elemen masyarakat. Tandasnya.
(Wie)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar