Minggu, 25 Januari 2026

Awali Tugas, Sispammako Pagi Hari di Lakukan Oleh Personil Polsek Waringinkurung Polresta Serkot

Serang // GebrakNasional.com - Guna memastikan keamanan dan kesiapsiagaan markas komando, personil piket Polsek Waringinkurung Polresta Serkot melaksanakan kegiatan Sistem Pengamanan Markas Komando (Sispammako) pada pagi hari, Sabtu (24/01/2026).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari rutinitas awal dalam pelaksanaan tugas jaga 1x24 jam. 

Personil piket melakukan pengecekan area sekitar mako, pemeriksaan terhadap kendaraan dan tamu yang masuk, serta kesiapan sarana dan prasarana penunjang tugas.

Kapolresta Serkot Kombes Pol Yudha Satria, S.H, S.I.K, M.H melalui Kapolsek Waringinkurung Iptu Haro Purwanto, S.H menjelaskan bahwa kegiatan Sispammako ini penting dalam rangka menjaga keamanan lingkungan mako serta meningkatkan kewaspadaan anggota terhadap potensi gangguan kamtibmas.

“Dengan kegiatan Sispammako secara rutin, diharapkan setiap personil memiliki kesiapan dan tanggung jawab dalam menjaga mako agar tetap aman dan kondusif,” ungkap Kapolsek.

Polsek Waringinkurung berkomitmen untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kewaspadaan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

(Wie)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top