Sabtu, 24 September 2022

Kapolsek Malingping Polres Lebak Hadiri Kemah Akbar PMR Tingkat Wira dan Madya ke 8

Lebak // GebrakNasional.com - Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Malingping Ajun Komisaris Polisi Sugiar Ali Munandar,S.H menghadiri Kemah Akbar PMR tingkat Wira dan Madya yang ke 8 se Lebak Selatan yang berlokasi di Bagedur Desa Sukamanah Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak Provinsi Banten, Sabtu (24/09/2022). 

Tamu Undangan yang hadir dalam giat Kemah Akbar Lingga Segara Selaku Camat Malingping, AKP Sugiar Ali Munandar selaku Kapolsek Malingping, Pelda Iskandar anggota Koramil Malingping, Usup Hatori selaku Sekmat Malingping, Alex selaku Kapala Desa Sukamanah, Puguh perwakilan dari UUD Kabupaten Lebak, Trisno yang mewakili dari Basarnas, Martajaya selaku Sekertaris PMI Kabupaten Lebak, Empay yang yang mewakili dari PMI Provinsi Banten.

Kemah Akbar telah di hadiri dari sekolah yang ada di Lebak Selatan di antaranya SMK IT Kesehatan Malingping, SMAN 1 Banjarsari, SMAN 1 Gunung Kencana, SMKN 1 Gunung Kencana, SMAN 1 Cijaku, SMAN 1 Wanasalam, SMPN 1 Wanasalam, SMAN 1 Malingping, SMAN 2 Malingping, SMKN 1 Malingping, SMPN 1 Malingping, SMPN 6 Malingping, SMAN 1 Cihara, SMAN 1 Bayah, SMAN 2 Bayah, SMKN 1 Bayah, MTSN 2 Lebak, MAN 2 Lebak, SMPN 1 Bayah dan SMAN 1 Cibeber.

Menurut Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan,S.I.K.,M.H melalui Kapolsek Malingping AKP Sugiar Ali Munandar,S.H  mengatakan bahwa kegiatan Kemah Akbar yang ke 8 se Lebak Selatan dilaksanakan selama 3 hari yang berlokasi di Bagedur Desa Sukamanah Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak Provinsi Banten.

"Ia hari ini saya bersama muspika menghadiri kegiatan Kemah Akbar PMR yang ke 8 se Lebak selatan, artinya bukan hanya wilayah Malingping saja, saya ingin memastikan bahwa kegiatan yang di maksud berjalan aman tanpa ada gangguan kamtibmas, mudah-mudahan kegiatannya berjalan lancar" ujarnya. 

Dia menyampaikan juga Himbauan Kamtibmas baik kepala peserta Kemah Akbar maupun kepala panitia penyelenggara agar selama kegiatan mengutamakan keselamatan dan kesehatan para peserta, menjaga lingkungan tetap bersih. 

"Diharapkan dengan hadirnya Polri dalam kegiatan masyarakat dengan Himbauan Kamtibmasnya dapat dipedomani para pembimbing dan peserta sehingga terwujudnya Kondusifitas Kamtibmas selama kegiatan," tutup Akp Sugiar. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top