Jumat, 27 Mei 2022

Sinergitas Polri dan Masyarakat - Bhabinkamtibmas Polsek Purwakarta Bantu Warga Bersihkan Sampah


Cilegon // GebrakNasional.com - Dalam rangka Jumat Bersih, Bhabinkamtibmas Kel. Kotabumi Polsek Purwakarta Polres Cilegon Polda Banten Brigadir Agustoni bersama Aparatur Pemerintahan Kelurahan Kotabumi membersihkan lingkungan kantor Kelurahan. Jum’at (27/05/2022) pagi.

Adapun kegiatan yang di hadiri oleh Kepala Lurah Kel. Kotabumi Hj. Baety Tety Sugiharti. S.AG., MM., beserta Staf dan juga Kader Kel. Kotabumi.

“Dalam kegiatan Jum’at bersih di sekitaran kantor kelurahan kotabumi untuk membersihkan tumpukan sampah berserakan yang menimbulkan sarang nyamuk sekaligus antisipasi musim penghujan di akhir-akhir ini.” Ujar Brigadir Agustoni.


Brigadir Agustoni, menambahkan “Kegiatan Jumsih ini bermaksud untuk memberikan contoh kepada warga masyarakat agar bersama-sama menjaga lingkungannya tetap bersih dan enak di pandang”

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, S.IK., S.H., M.H., melalui Kapolsek Purwakarta Polres Cilegon Polda Banten IPTU Atep Mulyana S.H., M.Si., menjelaskan bahwa kegiatan jumat bersih ini rutin dilaksanakan dengan mensasar objek-objek yang dirasa sangat perlu untuk dibersihkan secara bersama-sama karena tumpukan sampah yang sudah sangat banyak.

“Kegiatan ini juga merupakan wujud sinergitas antara Bhabinkamtibmas dengan masyarakat dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan sosial.” Ujarnya

“Kegiatan positif ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan, khususnya untuk menciptakan kondisi lingkungan sehat dan bersih, karena kalau tidak dimulai dari unsur masyarakat terkecil khususnya individu-individu mustahil kebersihan dan kesehatan dapat terpelihara,” ungkap Kapolsek Iptu Atep. (Wie/Ida)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top